LOGO-AK

Ah-Mereguk-Keindahan-Tak-Terkatakan

Di tahap awal pencerahannya, Siddhartha Gautama memahami ciri hakiki kehidupan ini sebagai penderitaan, dan beliau menemukan sebab-sebabnya, serta cara pemecahannya. Tetapi, dalam pencerahan purnanya, beliau bicara lain lagi. Puncak kesadarannya itu tercermin dalam wejangan pendek, Pragyaa-Paaramitaa Hridaya Sutra”, yang merupakan inti sari ajaran Sang BUddha.

Sutra ini sungguh dahsyat. Mneyelami kedalamannya, tiba-tiba Anda akan menjadi seorang Selebriti Sejati – seseorang yang mampu marayakan kehidupan setiap saat dan dalam keadaan apa pun juga.

Sayang sekali, buku ini bukan untuk para pemula yang masih terperangkap dualitas baik-buruk, benar-salah, ilahi-duniawi, maupun yang dengan mata buta dan tanpa tanda tanya menerima doktrin-doktrin (termasuk doktrin agama) yang dicekokkan kepadanya. Pendek kata, buku ini hanya akan bermanfaat bagi para petualang rohani – para pengembara berjiwa besar yang mungkin hanya beberapa gelintir dalam setiap kelompok agama!

Penerbit: Gramedia Pustaka Utama